Pengumuman HASIL SELEKSI PPDB Online 2019 Sumbar Tahap 1 dan Waktu Pendaftaran Tahap 2

Sesuai jadwal, pengumuman hasil seleksi PPDB Online 2019 ini akan dilakukan Senin 8 Juli 2019. Sejak awal PPDB Online 2019, proses pendaftaran anak didik sudah dilakukan dengan mengakses website ppdbsumbar.id. Bagi yang ingin mendaftar, bisa mendownload formulir SMA maupun SMK di website ppdbsumbar.id ini. Begitu juga dengan hasil seleksi, tersedia sebuah kanal yang berisi informasi nama siswa dan sekolah yang dipilih.

Bagaimana cara melihat hasil seleksi PPDB Online 2019 Sumbar ppdbsumbar.id?

1.      Buka Halaman resmi www.ppdbsumbar.id

2.      Klik Menu Hasil Seleksi (disebelah kiri website)

·        Pilih kota/kabupaten sekolah yang didaftar.

·        Pilik juga sekolah SMA atau SMK

·        Selanjutnya akan muncul daftar nama pendafar yang diterima disekolah yang bersangkutan.

3.      Seleksi Penerimaan Calon Peserta Didik dilakukan berdasarkan:

·        Calon peserta didik yang telah mendaftar dirangking jumlah nilai SHUN nya secara online pada satuan Pendidikan pilihan pertama.

·        Calon peserta didik dapat memilih 3 (tiga) satuan Pendidikan dalam zona sesuai asal sekolah calon peserta.

·        Calon peserta didik pada satuan Pendidikan yang berada dibawah batas lulus pada pilihan pertama, diikutkan seleksi pada pilihan kedua.

·        Calon peserta didik pada satuan Pendidikan yang berada dibawah batas lulus pada pilihan kedua, akan masuk pada pilihan ketiga.

·        Calon peserta didik yang tidak diterima pada pilihan ketiga dinyatakan tidak diterima.

·        Calon yang tidak diterima dapat mengikuti seleksi tahap 2 pada satu Satuan Pendidikan yang belum terpenuhi daya tampungnya SMA atau SMK.

4.      Pendaftaran PPDB Online terbagi 2 tahap.

·        Pendaftaran tahap pertama berlangsung 4 s.d 6 Juli 2019.

·        Pengumuman tahap I, 8 Juli 2019 dan Pendaftaran ulang tahap I, 8 s.d 10 Juli 2019

·        Pendaftaran tahap 2 dimulai, 11 s.d 12 Juli 2019.

·        Pengumuman tahap 2 berlangsung 13 Juli 2019 dan dilanjutkan pendaftaran ulang tahap 2 tanggal 13 Juli 2019

Informasi lengkap silahkan kunjungi : http://ppdbsumbar.id
Post Views: 235
Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp